Sunday, July 22, 2018

Cream Cheese Cookies


Anda punya Cream Cheese berlebih di kulkas? Maka buatlah Cream Cheese Cookies ini. Dikarenakan penggunaan cream cheese yang cukup banyak, maka Cream Cheese Cookies ini merupakan salah satu alternatif kue kering untuk menghabiskan cream cheese.

Untuk rasanya pun enakkk, dan terlihat seperti Pie Cookies, membuatnya pun mudah. Pokoknya bila ada bahan dan waktu, jangan ragu mencobanya yaa...


Cream Cheese Cookies

Bahan :

  • Butter 200 gram
  • Icing sugar 80 gram
  • Kuning telur 2 butir
  • Tepung protein rendah 320 gram
  • Keju cheddar 70 gram

Cara membuat :

  1. Kocok butter dan icing sugar
  2. Masukkan kuning telur, kocok rata
  3. Terakhir tambahkan tepung keju cheddar, aduk rata
  4. Bentuk adonan cookies dengan membuat lubang di bagian tengah dengan cara menekannya dengan jari, kemudian susun di Loyang
  5. Isi bagian tengah dengan cheese filling
  6. Olesi kuning telur (saya lupa hahaha)
  7. Kemudian taburi gula pasir (ini juga skip, lupa hehe)
  8. Panggang dengan suhu 150 derajat Celcius, selama 20-30 menit

Cheese filling:

  • Cream cheese, biarkan di suhu ruang 200 gram
  • Gula pasir 60 gram (saya pakai icing sugar)
  • Telur utuh 1 butir
  • Whip cream 25 gram

Cara Membuat:

  1. Mix cream cheese dan gula sampai halus.
  2. Tambahkan telur dan whipcream
  3. Masukkan dalam plastic piping bag
  4. Simpan di kulkas sebelum digunakan supaya lebih set


No comments:

Post a Comment